INDRAMAYU, indramayunews.id _ Pengurus Daerah (PD) Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Indramayu menggelar peringatan Milad HIPHI ke 34 di Masjid Agung pada Kamis 21 Maret 2024.
Peringatan Milad HIPHI juga diisi dengan kegiatan Khotmil Qur’an dan Buka Puasa (Bukber) dengan jajaran pengurus. Kegiatan tersebut diisi dengan ceramah agama oleh K.H. Drs. H. Rusydi, MM yang juga ketua IPHI Kabupaten Indramayu.
“Bulan Ramadhan merupakan salah satu waktu paling dinantikan oleh umat Islam di seluruh dunia. Selain sebagai bulan berpuasa yang diwajibkan, Ramadhan juga dikenal sebagai syahrul qur’an,”jelas Ketua Pengurus Daerah (PD) Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Indramayu Rizki Amali Rosyadi dalam sambutannya.
Rizki menjelaskan, bulan Ramadhan adalah bulan yang dipenuhi dengan kemuliaan, keistimewaan, dan ampunan dari Allah SWT. Di tengah berkahnya bulan ini, umat Islam menjalankan berbagai amal kebajikan dengan penuh semangat dan kesungguhan.
Oleh karena itu, kata Rizki, kami mengajak kepada seluruh pengurus IPHI dan Majelis Taklim Perempuan IPHI) untuk terus meningkatkan amal ibadah di Bulan Ramadhan. Yakni perbanyak tadarus qur’an dan amalan lainnya.”Alhamdulillah saat ini kita menggelar kegiatan Khotmil Qur’an. Juga sekaligus bukber,”jelasnya.
H Rizqi Rosyadi juga meminta kepada pengurus untuk penghimpunan para jama’ah haji ini dengan tujuan supaya bisa terfasilitasi pembinaan para jamaah haji pasca haji. Agar kemabruran haji nya bisa terawat sampai akhir hayat. Hal ini merupakan visi dan misi IPHI Indramayu. (Indra/H Sudiyono)