Bupati Hj Nina Apresiasi Keluarga Besar H DaspanĀ
INDRAMAYU,indramayunews.id-Bupati Hj Nina Agustina SH MH CRA didampingi Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanla) Edy Umaedi menyampaikan apresiasi kepada menantu H Daspan yaitu bernama Dodi Setiawan SE.
Suami dari dr Soipah yang juga Ketua Bina Balung Sejahtera ini dinilai berhasil dalam mengembangkan budidaya ikan lele di Blok Dukuh Kerupuk Desa Kenangah Kecamatan Sindang Kabupaten Indramayu”Saya bangga dengan sosok Dodi Setiawan.
Ia masih mau memikirkan nasib pembudidaya ikan lele..Bahkan masih mau membantu pemasaran hingga pembuatan pakan bagi Ikan lele sendiri,”jelas Nina kepada wartawan usai kunjungan kerja dalam rangka panen lele yang dikelola oleh Kelompok Bina Balung Sejahtera.
Ketua Kelompok Bina Balung Sejahtera Dodi Setiawan mengaku senang dan tersanjung atas kedatangan Bupati Nina di tengah-tengah pembudidaya ikan lele. Ia bersama dengan 18 anggota sudah 7 tahun jalan menggeluti buddaya ikan lele di Blok Dukuh desa setempat.
Para kelompok budidaya ikan lele binaanya itu memanfaatkan lahan tambak seluas 2 hektare. Diakuinya, awalnya saya tidak ada niatan untuk ikut dalam budidaya ikan lele bersama warga setempat.
Hanya, kata dia, melihat kelompok bubidaya ikan lela saat itu mengalami kesulitan dalam pemasaran. Juga kesulitan dalam masalah pakan sehingga saya merasa ikut terpanggil. Berangkat dari masalah tersebut, dirinya berusaha membantu mereka dalam proses Pemasaran.
“Alhamdulillah sekarang pangsa pasar sudah berjalan. Sehingga tak lagi mengalami kesulitan saat masa panen ikan lele,”pungkasnya seraya menegaskan saat ini pihaknya sudah memproduksi pakan sendiri dan budidaya ikan yang baik sudah tersertifikasi excelent. (rilis)