25.6 C
Indramayu
Minggu, 16 Februari 2025

Kirab Kebangsaan Berlangsung Meriah, Menteri Koperasi Teten Tertarik UMKM Produk Sepatu Ponpes Progresif RPK Ulfiyah Segeran Kidul

INDRAMAYU, indramayunews.id – Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki didampingi Bupati Indramayu Nina Agustina melepas para peserta Kirab Kebangsaan Merah Putih di depan Alun-alun Pendopo Indramayu, Jumat 08 September 2023.

Acara Kirab Kebangsaan Merah Putih juga diisi dengan kegiatan, Bazar UMKM dan Khitanan Masal. Juga sekaligus Haul ke-140 Habib Umar bin Thoha bin Yahya yang akan dilaksanakan di Indramayu.

Panitia mengangkat tema kegiatan adalah Dengan Kemajuan Ekonomi Akan Menghindarkan Dari Kenegatifan. Tampak pula hadir Ketua DPRD H Syaifudin, Kapolres AKBP Dr M Fahri Siregar, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Aji Prasetya, Dandim 0616 Indramayu Letkol Arm Andang Radianto, Ketua Panitia Ahmad Munsit Abdulillah,  para SKPD dan tamu undangan lain.

Peserta kirab terdiri dari para pelajar yang ada di wilayah Kecamatan Indramayu dan Sindang, serta dari satuan kerja perangkat daerah di lingkungan pemkab Indramayu

Mereka berjalan kaki sambil membawa panji-panji maupun bendera merah putih. Ada juga pasukan drumband dari beberapa sekolah, serta sejumlah siswa.

Di depan panggung kehormatan, para peserta terlihat melambaikan tangan serta mengibarkan panji-panji merah putih, membuat suasana semakin meriah.

Teten Masduki dalam sambutannya menyambut baik acara Kirab Kebangsaan Merah Putih. Menurutnya, acara Kirab Kebangsaan Merah Putih ini merupakan perwujudan dari rasa cinta tanah air dan bangsa.

Teten juga berharap acara ini bisa memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan di tengah-tengah masyarakat. Diakui Teten, Kirab Kebangsaan Merah Putih selalu berbarengan dengan Haul ke-140 Habib Umar bin Thoha bin Yahya. Hal ini sangat istimewa sekali karena hanya Indramayu yang sangat luar biasa.

Dikatakan Teten, Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Nina, dinilai sangat perhatian dengan UMKM yang berada di Indramayu. Bahkan mantan calon Gubernur Jabar ini meninjau stand sepatu milik Pesantren Progresif RPK Ulfiyah Segeran Kidul.

Ponpes Progresif binaan sekaligus pengasuh Miftahul Fatah itu baru saja menerima penghargaan dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebagai juara satu produk UMKM. “Produk sepatu karya anak santri, perlu kita dorong. Baik permodalan maupun pangsa pasarnya,”katanya.

‘Baru saja saya mendengarkan laporan Ibu Bupati Nina. Sudah banyak program yang sangat membantu para UMKM di Kota Mangga,,”imbuhnya.

Teten Masduki 140 tahun haul, sangat istimewa selalu dikaitkan dengan Haul ke-140 Habib Umar bin Thoha bin Yahya. Hal ini menandakan bahwa Indramayu tidak terlepas dengan nilai nilai agama.”Kami bangga dengan Bupati Nina. Programnya banyak membantu UMKM di Indramayu. Pihaknya akan sering bolak balik ke Indramayu. (tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles