28.4 C
Indramayu
Rabu, 12 Februari 2025

Bupati Bagikan 150 Sertifikat Program PTSL di Desa Arjasari

INDRAMAYU, https://indramayunews.id  – Masyarakat Desa Arjasari Kecamatan Patrol sumringah. Pasalnya mereka menerima 150 sertifikat program PTSL dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) yang diserahkan langsung Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina.

Penyerahan sertifikat dilakukan langsung Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina di Aula RSUD M.A. Sentot Patrol, Selasa (9/1/2024).

Nina Agustina menegaskan, dengan telah diterimanya sertifikat tanah oleh masyarakat Desa Arjasari Kecamatan Patrol diharapkan memberikan kepastian hukum kepada masyarakat dan menghindari terjadinya konflik pertanahan.

Selain memberikan kepastian hukum, dengan diterimanya sertifikat tanah ini akan berdampak dan bernilai ekonomis bagi pemiliknya.

“Setelah menerima sertifikat, mohon dijaga dengan baik jangan sampai hilang dan rusak,” tegas Nina. (dra/rls)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles