28.2 C
Indramayu
Selasa, 18 Februari 2025

Polres Indramayu Tangkap Pelaku Jambret di Kecamatan Lelea, Satu Pelaku Masih DPO

LELEA, Indramayunews.id – Kepolisian Resor Indramayu berhasil menangkap salah satu pelaku kejahatan penjambretan yang terjadi di Desa Lelea, Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu. Pelaku yang ditangkap adalah K (38 tahun), warga Desa Sudimampir Lor, Kecamatan Balongan, Indramayu. Sementara itu, satu pelaku lainnya, T, masih dalam pencarian dan telah masuk Daftar Pencarian Orang (DPO).

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, dalam keterangan persnya pada Selasa (9/9/2024), menjelaskan bahwa insiden tersebut terjadi ketika seorang wanita berusia 59 tahun, yang merupakan warga Desa Lelea, menjadi korban penjambretan. Kejadian ini bermula saat korban sedang mengambil air di sumur milik tetangganya, Samiah, di Blok Ilir, Desa Lelea.

“Ketika korban sedang mengambil air, kedua pelaku yang menggunakan sepeda motor Yamaha N-Max berwarna merah tiba-tiba berhenti. Salah satu pelaku langsung menarik kalung emas yang dikenakan korban secara paksa. Akibat tarikan tersebut, korban terjatuh dan mengalami sejumlah luka,” ujar Ari.

Ari menambahkan bahwa korban mengalami luka lecet di bagian leher, luka memar di pipi kiri, jari telunjuk kaki kanan, serta telapak kaki kiri. Pelaku berhasil merampas kalung emas seberat 50,100 gram dan 3 gram yang dikenakan korban sebelum melarikan diri.

Pihak kepolisian yang menerima laporan segera melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memeriksa rekaman CCTV di sekitar lokasi. Dari hasil penyelidikan, identitas kedua pelaku berhasil diketahui. Dalam operasi yang digelar, salah satu pelaku, K, berhasil ditangkap. Namun, pelaku lainnya, T, masih dalam pengejaran.

“K akan dijerat dengan Pasal 365 ayat (1) dan ayat (2) ke-2 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan, dengan ancaman hukuman penjara paling lama 12 tahun,” jelas Ari.

Polisi terus berupaya untuk menangkap T, pelaku yang masih buron, serta memastikan proses hukum berjalan dengan adil bagi korban.(DRA)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles