INDRAMAYU, indramayunews.id- Wakil Ketua MPR RI DR (HC) H. Zulkifli Hasan SE MM bertemu dengan Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH. MH CRA di Pendopo Indramayu. Kehadirannya memastikan penanganan Covid-19 di Indramayu berjalan dengan baik, Senin (13/09).
Zulkifli Hasan yang juga Ketua Umum PAN menyampaikan keprihatinannya tentang adanya Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia, termasuk di Kabupaten Indramayu. Oleh karena itu, Bupati Nina Agustina diminta bekerja dengan baik dalam percepatan penanganan Covid-19.
“Saya dengar penanganan Covid-19 di Indramayu cukup baik. Saya harap kepada Ibu Bupati Nina, terus dipertahankan agar bisa maksimal memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” pesannya saat berdialog dengan orang nomor satu di Indramayu.
Orang nomor satu di Partai Amanat Nasional itu, juga menyoroti rendahnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) atau Human Development Index (HDI) di Kabupaten Indramayu. Ia berharap, Bupati Nina bisa menaikkan IPM Indramayu dalam kepemimpinannya.
“Tugas Ibu Nina berat, semoga IPM Indramayu bisa dinaikkan lebih baik lagi,” pintanya.
Sementara itu, Bupati Indramayu Nina Agustina mengungkapkan bahwa progres penanganan Pandemi Covid-19 di Indramayu sudah bagus. Indramayu berada pada PPKM Level 2 dan Bed Occupancy Ratio (BOR) atau ketersediaan tempat tidur bagi pasien Covid-19 sudah berkurang terisi.
“Mengenai IPM di bidang Pendidikan, tadinya masa pendidikan 5,6 tahun, sekarang naik 6,3 tahun, tapi daerah lain juga naik, jadi Indramayu tetap pada peringkat dibawah,” jelas Bupati Nina.
Disamping itu, Bupati Nina menyampaikan bahwa Sumber Daya Alam (SDA) Indramayu merupakan daerah dengan Penghasilan ikan terbesar di Jawa Barat. Dari segi TKI/TKW, Indramayu juga berada pada peringkat nomor 2 se-Indonesia.
Bupati Nina mengucapkan terima kasih atas kunjungan Wakil Ketua MPR RI yang juga Mantan Menteri Kehutanan tersebut, dan meminta doa, dukungan, serta kerjasama untuk membangun Kabupaten Indramayu yang lebih bermartabat. (Jal)