KANDANGHAUR, indramayunews.id – Untuk mengejar target capaian vaksinasi Covid-19 khususnya di Kabupaten Indramayu, dan untuk lebih memudahkan pelayanan vaksin kepada masyarakat, Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Jawa Barat (Jabar) menyisir warung warung yang berada di sepanjang jalur pantura di Desa Eretan Kulon Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu hingga malam hari, Selasa (21/12).
Salah satu warga Desa setempat Suwarno, menyampaikan ucapan terima kasih atas upaya pelayanan vaksinasi yang diberikan oleh BIN Jabar yang bekerjasama dengan tim tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat.
Atas nama masyarakat setempat, Suwarno memberikan apresiasi atas kerja keras dan upaya BIN Jabar dalam memberikan pelayanan vaksinasi secara door to door ke warga hingga malam hari.
“Terima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi dan pimpinan BIN dengan terselenggaranya vaksinasi di Desa Eretan Kulon ini, sangat memudahkan bagi kami sebagai masyarakat untuk mendapatkan vaksin,” ucap Suwarno.
“Besar harapan kami agar warga khususnya Desa Eretan Kulon sehat dan bisa aktivitas seperti biasa lagi dan semoga Covid-19 segera hilang di Indonesia ini,” harap Suwarno.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Kandanghaur Supriyadi mengatakan, program vaksinasi massal yang digagas oleh BIN Jabar ini disambut antusias oleh sejumlah pemilik warung dan warga setempat, bahkan tingkat partisipasi warga untuk mengikuti vaksinasi terus meningkat.
“Alhamdulillah kegiatan vaksinasi massal ini disambut antusias oleh warga, bahkan partisipasi warga untuk mengikuti vaksin selama kegiatan ini berlangsung terus meningkat. Upaya kami dan BIN Jabar tidak sia sia dalam membantu memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat,” ucap Supriyadi. (Mhd)