INDRAMAYU, indramayunews.id _ Kabupaten Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Nina Agustina terus mengalami kemajuan dalam berbagai sektor. Tak heran jika selama tiga tahun jalan kepemimpinannya banjir penghargaan.
Kali ini Bupati Nina mendapat penghargaan Meritrokasi dari Komisi Aparatur Sipil Negera (KASN). Penganugerahan Meritrokasi sebagaiĀ bentuk konsistensi dalam menerapkan Sistem Merit dalam manajemen Apartur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Indramayu..
Penghargaan āAnugerah Meritrokasiā diserahkan langsung oleh Kepala Komisi Aparatur Sipil Negera Republik Indonesia Prof. Dr. Agus Pramusinto, MDA di Kraton Grand Ballroom Yogyakarta, Kamis (7/12/2023).
Agus Pramusinto menjelaskan, Sistem Merit merupakan salah satu sistem dalam manajemen sumber daya manusia yang menjadikan kualifikasi, kompetensi dan kinerja sebagai pertimbangan utama dalam proses perencanaan, perekrutan, penggajian, pengembangan, promosi, retensi, disiplin dan pensiun pegawai.
Awalnya Sistem Merit banyak diterapkan di organisasi sektor swasta, yang kemudian belakangan mulai berkembang dan diadaptasi juga oleh sektor publik. Setiap tahunnya kementerian, lembaga, pemerintah provinsi, kabupaten/kota yang menerapkan Sistem Merit terus bertambah. (rls/dra)