28.2 C
Indramayu
Selasa, 18 Februari 2025

Bambang Hermanto Temui Petambak Udang, Siapkan Program Pengembangan Tambak Ikan

INDRAMAYU, indramayunews.id – Calon Bupati Indramayu nomor urut 1, Bambang Hermanto, melanjutkan safari politiknya dengan mengunjungi para petambak ikan dan udang di Desa Tambak, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, pada Senin (08/10). Kunjungan tersebut berlangsung di kediaman Sunaryo, salah satu petambak ikan dan udang setempat, yang menyampaikan berbagai keluhan terkait minimnya perhatian pemerintah terhadap sektor perikanan tambak di desa tersebut.

Sunaryo (50) mengungkapkan bahwa sistem pengairan tambak di wilayah terpencil masih sangat terbatas, sehingga mengurangi produktivitas tambak ikan dan udang di Desa Tambak. Kondisi ini membuat hasil produksi mereka tidak mampu bersaing dengan daerah lain di pesisir Pantura. “Kami ini minim perhatian dari pemerintah, pak. Apalagi bapak lihat saja, sistem pengairan saluran pembuangan dan pemasukan air tidak pernah mendapat perhatian dari pemerintah,” keluh Sunaryo.

Selain masalah pengairan, Sunaryo juga menyoroti kurangnya bantuan pakan dan sulitnya penjualan hasil produksi pasca panen. Hal ini menyebabkan omset penjualan para petambak menurun dan keuntungan mereka menjadi kurang maksimal. “Kalau bapak jadi Bupati, mohon bantu soal pakan dan distribusi kami, supaya kami bisa mendapatkan keuntungan yang lebih baik,” pinta Sunaryo.

Menanggapi keluhan tersebut, Bambang Hermanto, yang dikenal sebagai salah satu calon Bupati terkuat dalam Pilkada Indramayu 2024, berkomitmen untuk memberikan perhatian lebih kepada para petambak. Ia berjanji akan mengembangkan sejumlah program guna meningkatkan produktivitas tambak ikan dan udang serta memperbaiki infrastruktur yang diperlukan.

“Ini menjadi perhatian serius kami. Bukan hanya petani, tetapi petambak ikan dan udang juga akan kami prioritaskan. Kami akan meningkatkan infrastruktur tambak agar taraf hidup para petambak dapat meningkat dan hasil produksi mereka lebih optimal,” tegas Bambang.

Setelah mengunjungi tambak, Bambang juga melanjutkan safari politiknya ke sejumlah tempat, seperti menghadiri acara Unjung Buyut di Pekarangan, dan bertemu dengan berbagai tokoh penting di Indramayu. Kegiatan ini dilakukan untuk meminta restu dan dukungan dalam rangka memenangkan Pilkada Indramayu bersama pasangannya, Kasan.(Tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles