28.2 C
Indramayu
Selasa, 18 Februari 2025

H. Rohadi Bangun Lapangan Futsal di Samping Posmil Cikedung

OLAHARAGA_Danposmil Cikedung Peltu Radiah (kanan) memantau pembangunan sarana olahraga futsal di samping kantor Posmil Cikedung Minggu, 1 Desember 2024

CIKEDUNG, indramayunews.id _ Tokoh masyarakat Cikedung H Rohadi SH MH, bersama jajaran Pos Koramil (Posmil) Kecamatan Cikedung Indramayu, membangun sarana olahraga berupa lapangan futsal di samping Kantor Posmil Cikedung, Minggu, 1 Desember 2024.

Danposmil Cikedung Peltu Radiah menjelaskan, masyarakat Cikedung dan sekitarnya sejak lama menginginkan
sarana olahraga supaya bisa dibangun disamping kantor Posmil Cikedung. . Keinginan masyarakat setempat, mendapat respons dari tokoh masyarakat Cikedung, H Rohadi.

Sebelumnya, lanjut Radiah, H Rohadi memberikan hibah tanah kepada Kodim 0616 Indramayu. Hibah tanah tersebut guna membangun Posmil dan sekarang sudah dibangun.”Alhamdulillah sekarang mau dibangun sarana olahraga futsal. Lokasinya persis disamping Posmil Cikedung,”jelas Radiah kepada wartawan usai pengecek pembangunan lapangan futsal yang sekarang sedang berjalan.

Pembangunan sarana olahraga futsal, kata Radiah, dengan tujuan untuk meningkatkan semangat olahraga. Memotivasi masyarakat, terutama generasi muda, untuk aktif berolahraga guna menjaga kesehatan fisik dan mental.

Disamping itu lanjut pria kelahiran Desa Lombang, mendekatkan TNI dengan nasyarakat serta sebagai bagian dari upaya meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat, menyediakan fasilitas yang dapat dimanfaatkan bersama.

Membina generasi muda, memberikan alternatif kegiatan positif bagi anak muda agar terhindar dari pengaruh negatif seperti narkoba dan kenakalan remaja.

Mengembangkan potensi kokal, membuka peluang bagi masyarakat untuk mengembangkan bakat dan potensi dalam bidang olahraga, khususnya futsal.

Mempererat hubungan sosial, nenjadi wadah interaksi sosial, mempererat hubungan antarwarga melalui pertandingan persahabatan atau kegiatan olahraga bersama.

Tujuan ini sejalan dengan semangat TNI dalam mendukung pembangunan masyarakat di berbagai aspek, termasuk olahraga dan kesehatan.”Makasih.Pak H Rohadi. Semoga terus bermanfaat buat masyarakat,”pungkasnya. ( H Sudiyono/dra)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles