25.2 C
Indramayu
Rabu, 12 Februari 2025

Jenguk Gus Farid, Bupati Nina Minta Umat Jaga Kondusivitas Wilayah

INDRAMAYU, indramayunews.id – Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA, mengunjungi pengasuh Pondok Pesantren Salaf An-Nur Desa Tegalmulya Kecamatan Krangkeng, KH Farid Ashr Wadahr, Senin (14/3). Ia meminta masyarakat untuk tetap tenang, sembari bergandengan tangan menjaga kondusivitas wilayah.

 

Hal ini disampaikan Bupati Nina, saat menjenguk ulama yang akrab disapa Gus Farid. Sebagai pimpinan wilayah, ia merasa miris dengan insiden penyerangan yang menimpa Gus Farid sekeluarga.

 

“Saya merasa miris dengan peristiwa ini. Apa pun alasannya, kekerasan dalam segala hal itu tidak dapat dibenarkan,” ujarnya.

 

Ia pun meminta masyarakat, untuk menyerahkan penanganan sepenuhnya ke aparat penegak hukum. Sehingga tidak terjadi aksi-aksi balasan, yang hanya akan memperkeruh situasi.

 

“Bersyukur pelaku sudah ditangkap dan saat ini tengah menjalani proses hukum. Semoga Pak Kiai sekeluarga selalu diberikan ketabahan dan tetap istiqomah dalam menyampaikan dakwahnya,” imbuhnya.

 

Pada kesempatan ini, putri mantan Kapolri Jenderal Polisi Purn Da’i Bachtiar ini meminta masyarakat untuk selalu menjaga kondusivitas wilayah. Menurutnya, keamanan dan ketertiban wilayah yang tercipta akan menjadi daya tarik bagi investor, untuk menanamkan modal di Kabupaten Indramayu.

 

“Mari bergandengan tangan menjaga kondusivitas Indramayu. Agar pembangunan di Indramayu, berjalan seperti yang direncanakan,” pintanya.

 

Sementara itu, Gus Farid menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan orang nomor satu di Kabupaten Indramayu. Meski lebih meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian, ia mengaku lebih tetap bersemangat untuk menyampaikan dakwah kepada umat.

 

“Terima kasih Ibu Bupati yang telah bersimpati atas insiden ini. Semoga selalu diberikan kekuatan, untuk mewujudkan Indramayu Bermartabat,” pungkasnya.

 

Untuk diketahui, pengasuh Pondok Pesantren Salaf An-Nur Desa Tegalmulya Kecamatan Krangkeng, KH Farid Ashr Wadahr, diserang oleh orang tidak dikenal dengan menggunakan senjata tajam, Selasa (8/3). Belakangan, pelaku penyerangan diketahui merupakan SAK, warga Desa Dukuhjati Kecamatan Krangkeng.

 

Selain Gus Farid, Sang Istri Nyai Ning Annah serta sejumlah keluarga dan santri juga tak luput dari aksi penyerangan oleh pelaku. Akibatnya, korban mengalami sejumlah luka akibat sabetan benda tajam. Mereka terpaksa harus mendapatkan perawatan, di Rumah Sakit Umum Daerah Mursid Ibu Syafiuddin Krangkeng Kabupaten Indramayu. (IN-011)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

10,540FansSuka
1,787PengikutMengikuti
1,871PelangganBerlangganan

Latest Articles