BERJIBAKU_ Puluhan anggota TNI dari Koramil Juntinyuat dan Koramil lainnya di lingkungan Kodim 0616 diterjunkan bantu warga terdampak puting beliung/foto anggota Babinsa Juntinyuat Peltu H SudiyonoÂ
INDRAMAYU, https://indramayunews.id _ Pasca terjadinya musibah angin puting beliung di Blok Karangpandan dan Blok Pulobi Desa Dadap Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu, menjadi perhatian serius Kodim 0616 Indramayu.
Puluhan anggota TNI dari sejumlah Koramil di lingkungan Kodim 0616 Indramayu diterjunkan. Mereka (anggota TNI, red) berjibaku membantu masyarakat guna percepatan pemulihan pasca-puting beliung hingga membantu pemenuhan kebutuhan para penyitas atau mempertahankan hidup.
Tampak dalam pantauan di lapangan, anggota Koramil 1609 Juntinyuat yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Inf Waryadi didampingi anggota Babinsa Desa Juntinyuat Peltu Sudiyono, terus berjibaku membantu masyarakat akibat terdampak musibah angin puting beliung
Kehadiran anggota TNI benar_benar dirasakan oleh masyarakat terdampak bencana angin puting beliung. Mereka bekerja langsung membantu warga yang benar_benar membutuhkan bantuan.
“Pak TNI itu benar_benar bekerja dengan tulus membantu masyarakat. Bukan hanya mengambil foto lalu dikirimkan ke atsannya,”jelas warga yang ditemui di lokasi bencana kepada indramayunews.id.
Dari informasi di lokasi bencana, saat ini warga yang berada di tempat pengungsian kini sangat membutuhkan terpal. Karena hujan terus turun sehingga masyarakat di sana tak kuat menahan dinginya air hujan yang sertai hempasan angin laut.
“Kebutuhan tenda bagi korban angin puting beliung cukup mendesak. Warga butuh tendah supaya bisa terlindungi dari cura hujan yang cukup tinggi,”jelas Ketua RT Blok Karangpandan Wastori di hadapan anggota Koramil Juntinyuat.
Dandim 0616 Indramayu Letkol Arm Andang Radianto SAP melalui Danramil Juntinyuat Kapten Inf Waryadi didampingi anggota Babinsa Desa Juntinyuat Peltu H Sudiyono menjelaskan, puluhan anggota TNI dari sejumlah Koramil hingga saat ini masih distanbykan ke lokasi terjadinya musibah puting beliung
Mereka terus membantu masyarakat baik dalam pendistribusian bantuan hingga membantu membereskan reruntuhan bangunan.”Sudah empat hari pasca musibah. Anggota TNI stanby dan membantu masyarakat,”jelas Waryadi. (Indra/Sudiyono)